Artikel



Tips-tips Meningkatkan Kepahaman dan  Ilmu
untuk Mencapai Sukses Dunia dan Akhirot
Tips Meningkatkan Kepahamanadalah hal yang mudah jika kita niati dengan sungguh-sungguh dan akan terasa sulit jika kita malas-malasan untuk meningkatkan keimana tersebut. Iman itu ada dalam hati seorang Muslim tidak tetap dalam satu keadaan dan keimana itu tidak ada seorangpun yang tau kecuali Allah serta dirinya sendiri serta iman selalu mengalami perubahan. Terkadang naik, terkadang turun. Rasulullah SAW tidak mengingkari keadaan iman yang demikian, oleh karena itu beliau mendorong dan memberi arahan kepada umatnya untuk selalu memperbaharui dan menjaga kondisi iman supaya jangan sampai turun drastis, yang pada akhirnya akan mengantarkan ke dalam jurang kehinaan. Karena dengan kondisi seperti itu akan mudah mengantarkan seseorang untuk berbuat dosa. Oleh karena itu ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk menambah kepahaman agama kita, di antaranya adalah :
1.       Bersyukur dengan apa yang kita dapat
Ada pepatah yang sering kita dengar, kalau berjalan jangan lihat atas lihatlah bawah agar tidak jatuh. Artinya kita harus memandang orang-orang dibawah kita yang kurang mampu  jangan  selalu melihat orang-orang yang diatas kita yang lebih kaya, dengan hidupnya yang serba glamour. Hal demikian akan membuat kita akan merasa kurang, menjadi kufur atas nikmat yang telah Allah berikan dan membuat kita lebih rakus pada kehidupan dunia sehingga lupa dengan Allah, Tuhan yang menciptakan dan memberi rizki pada kita. Bila kita mau meresapi lebih dalam tentang kehidupan ini, semua yang ada di dunia ini bersifat tipuan saja dan hanya bersifat sementara. Maka dengan materi yang melimpah ruah, pangkat yang tinggi, belum tentu membuat kita menjadi bahagia selalu tapi ada satu nikmat yang telah diberikan pada kita yang tidak semua orang diberi yaitu keimanan. Jadi bersyukurlah mempunyai keimanan yang kuat dan manfaatkan hidayah Allah itu untuk mencari kepahaman yang lebih agar menjadi pribadi yang bermanfaat di dunia serta akhirotnya.
2.       Mencari ilmu sebanyak-banyaknya
Pernahkah Para Jamaah berangan-angan mengapa Allah pertama kali menurunkan Al-Quran kepada nabi Muhammad SAW dengan surat Al-Falaq yang berbunyi “Iqro’ bismirobika kholaq’…” yang isinya menyuruh kita untuk membaca bukan untuk sholat padahal sholat adalah tiang agama. Ini membuktikan bahwa Allah menyuruh Muhammad dan para umatnya untuk belajar, belajar, dan terus belajar untuk mencari  ilmu sebanyak-banyaknya, karena dari ilmu tersebut manusia bisa  mengerti serta memahami apa yang diperintahkan Tuhanya kepada manusia agar manusia itu bisa tunduk dan patuh kepada Allah. Untuk itu jika ingin meningkatkan kepahaman kita terhadap agama Allah ini marilah kita mencari ilmu sebanyak-banyaknya dan tidak ada kata terlambat dalam mencari ilmu. Jangan membatasi diri dalam pikiran yang sempit dan kaku, bukalah pikiran serta hati kita untuk terus memperdalam ilmu agama agar kita tidak mudah terjerumus kedalam kemaksiatan dunia.
3.       Dan mempersungguh dalam mengaji
Cara yang terakhir dan yang paling ampuh untuk meningkatka kepahaman dan keilmuan  adalah mempersungguh dalam mengaji. Darimana kita mendapat ilmu dan kepahaman agama kalau tidak dari mengaji?, maka mengaji adalah jembatan untuk kita mendapat lebih banyak ilmu sehingga kita menjadi muslim yang paham akan agama. Bukan hanya kuantitasnya atau jumlah kita dalam mengaji tapi juga kualitas di dalam pengajian tersebut. Maksutnya adalah mengaji dengan mempersungguh sehingga memahami apa yang dikaji serta bisa diamalkan dikehidupan sehari-hari, bukan hanya untuk mengisi absen atau hanya ingin bertemu teman-temanya dalam pengajian. Jadi perbanyaklah mengaji dan persungguh-sungguhlah dalam mengaji agar kita menjadi orang yang paham agama.

Oleh karena itu, marilah kita menjaga keimanan kita dan senantiasa meningkatkannya, apalagi di zaman sekarang ini, di mana kemaksiatan semakin merajalela di tengah kita, dan apabila tidak waspada, kita bisa terperosok ke dalamnya. Semoga Allah menjadikan kita orang yang selalu beriman dan bertaqwa. Amiin…amin.. Ya robal alamin.